Koordinasi Zona Integritas Menuju WBK & WBBM DPMPTSP Kab. Ponorogo

Pada hari Selasa, tanggal 4 Februari 2020 bertempat di ruang pertemuan DPMPTSP Ponorogo lantai II dilaksanakan koordinasi Zona Integritas menuju WBK & WBBK yang diikuti oleh semua jajaran struktural dan tim kerja terkait dengan bidang masing-masing. Adapun pokok bahasan merupakan tindak lanjut dari pelaksanaan ZI WBK & WBBK DPMPTSP Ponorogo pada tahun 2019 lalu, baik dari segi pelaksanaan kegiatan harian, kelengkapan sarana prasarana, bukti pendukung kegiatan, dokumen ZI maupun kinerja Tim yang telah dibentuk dalam mendukung ZI WBK & WBBK di DPMPTSP ponorogo.

Tentunya diharapkan pada tahun 2020 ini DPMPTSP Ponorogo untuk ZI WBK & WBBK semakin baik sebagai salah satu upaya dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan menciptakan wilayah yang bebas korupsi. Dimana keterbukaan ini masyarakat dapat mengakses informasi-informasi secara luas, sehingga sebagai pemberi layanan kepada masyarakat harus selalu siap memberi penjelasan yang dibutuhkan oleh masyarakat.

Untuk mewujudkan Zona Integitas tentunya dalam prosesnya diperlukan peningkatan sinergitas dan koordinasi dari semua bagian, sehingga output berupa pelayanan kepada masyarakat dapat tercapai sesuai target yang pada akhirnya outcome berupa kepuasan masyarakat dapat terwujud. Untuk memantau kinerja masing masing kiranya prinsip catat yang kita kerjakan dan kerjakan yang kita catat sangatlah penting untuk selalu mengingatkan kita semua terhadap tugas dan tanggung jawab kita bersama. (bsn)

Koordinasi Zona Integritas Menuju WBK & WBBM DPMPTSP Kab. Ponorogo

Bagikan dengan teman